Bayi Tampan Ini Bikin Geger Aceh! Sempat Dibuang Setelah Lahir, Kini Orang Tuanya Tertangkap

IKLAN


Karena Aku WanitaSebuah foto yang menampakkan bayi mungil tampan ini viral di media sosial. Pada foto tersebut juga tertulis caption tentang si bayi yang tidak diketahui namanya.

Tidak diketahui pula siapa kedua orang tuanya. Namun, dijelaskan, bayi tersebut sebelumnya sempat ditelantarkan oleh orang tuanya. Tidak hanya itu, setelah diketahui identitas orang tuanya ternyata orang tua bayi malang yang tampan iniberstatus pelajar sekolah menengah atas (SMA).

Kejadian ini terjadi di wilayah ujung Indonesia, Pidie Jaya (Pijay) Aceh. Bayi malang yang tampan ini pun akhirnya menjadi perbincangan publik di dunia maya, termasuk di Instagram. 

Berikut caption yang ditulis:

Ortunya udh ditemukan .... Trnyata ortunya masih berstatus pelajar SMa. Hadeeeh ... Dd tampan ni makin tampaaaan ja yah... Hihihi... Kmu ga salah nak tp ortu mu yg salah .. Mereka berani berbuat tp ga mw tnggung jawab ...
Lagi2 semoga kau slalu bhagia ....

Kisah miris ini pun, membuat sejumlah netizen marah dan geram dengan perilaku orang tua bayi tersebut. Bayi tampan yang seharusnya dirawat dan dijaga justru harus mendapat perlakuan tidak baik dari orang yang melahirkannya.
BACA JUGA : ASTAGHFIRULLAH "Jangan Lakukan Hal Berikut Ketika Haid!" Jangan putus dikamu ya...
Kisah ini pun sempat dibenarkan oleh seorang netizen dengan akun bernama yunagassi atau Riza Wahyuni dalam profil Instagramnya.

"Ini didaerah saya..kok bisa nemu aja berita ini min asli nya emang cakep bgt.dan bisa di adopt. Semoga sikecil ini menemukan keluarga baru yg menyayangi nya," tulis yunagassi yang ikut berkomentar pada tautan yang diunggah oleh nikahasik.

Netizen lainnya pun juga ikut berkomentar menanggapi tautan ini

"Iya benar, ini bayi lokasi dia aceh daerah Pijay. Saya yg termasuk mengikuti kisahnya di media massa. Ditemukan dipinggir jalan didalam kardus masih kondisi ada tali pusar ari2. Tp Alhamdulillah ditemukan dan dibawa ke kantor polisi. Lalu dibawa kerumah sakit utk dicek kondisinya. Alhamdulillah kondisinya fit 100%. Dirawat di rumah sakit tersebut. Bayi nya laki2 sehat gendut ganteng. Peminat adopsi banyak bgt termasuk saya. Tp banyak jg kriteria2 tertentu yg diajukan pihak rumah sakit jg kepolisian utk bs mengabulkan keinginan orang mengadopsinya. Krn maraknya kekerasan anak, jual-beli manusia jd gak mudah utk mengadopsi," tulis netizen lainnya, d.tunggadewi.
BACA JUGA : Khusus Wanita Ketahuilah Manfaat Tidur Tanpa B*H, Inilah Manfaatnya
"Itu anak tetangga gue.. Mak nya masih SMA,, lakinya gak tanggung jawab tuh.. Kesian broooh," tulis akun bernama khai_bahar89.

"Iyya aank ini di aceh...pijay sigli...skrg lg diurus sama rumah sakit dipijay... bnyk yg mau ngerwat atau adopsi.. tp blm bsa.. krn lg dislidiki.." tulis netter lainnya, fakhrurrozyadly8786.

Sementara itu ditelusuri TribunSolo.com dari media lokal di Aceh, bayi ini dibuang oleh orang tuanya karena merupakan hasil hubungan gelap sang ibu dengan seorang pria yang sudah memiliki istri.

Hingga orang tua si bayi tampan memutuskan untuk membuang si bayi ke Kampung Pangwa, Pijay, begitu setelah dilahirkan.

Bayi ini kemudian ditemukan seseorang di jalan yang berbaik hati untuk langsung membawanya ke klinik kesehatan.

Penemuan bayi yang sempat menghebohkan Aceh ini pun, kemudian membuat pihak kepolisian setempat untuk menyelidiki kasus tersebut.

Setelah dilakukan penelusuran, orang tua bayi pun ditemukan dan kini masih ditangani oleh kepolisian untuk menjalani proses hukum yang berlaku. (*)



sumber : tribunnews.com