JANGAN Panaskan Ulang 6 Makanan Ini, Dari Tidak Sehat Hingga Beracun Resikonya!!

IKLAN

Karena Aku Wanita - Memanaskan atau memasak ulang makanan adalah salah satu cara paling praktis dan sering dianggap sebagai pilihan terbaik. Makanan yang tidak habis dimakan dalam satu kali makan tentu akan sayang jika dibuang. Solusinya? Disimpan, untuk dimasak ulang sebelum makan berikutnya.

Namun ternyata kebiasaan itu tidak baik lho, Sahabat Wanita, seperti yang dilansir oleh Womansday.com. Ada beberapa makanan yang sebenarnya tidak boleh dipanaskan atau dimasak ulang, karena akan membawa dampak buruk bagi kesehatan. Apa saja ya?

Bayam, Buah Bit, dan Seledri
Panas dapat mengubah nitrat dalam makanan tersebut menjadi racun, dan melepaskan senyawa karsinogenik jika dipanaskan ulang. Jadi selain makanan ini tidak boleh dipanaskan, Anda juga disarankan untuk membuang bahan makanan ini jika mereka terdapat dalam makanan lain yang akan Anda panaskan.

Jamur
Pada umumnya, jamur harus dimakan habis tak lama setelah dimasak. Mutu protein dalam jamur dapat menurun sesaat setelah Anda memotongnya, dan itu tidak baik bagi perut Anda.

Telur
Memanaskan ulang telur, baik telur rebus maupun goreng juga dapat menghasilkan racun, yang tidak baik bagi pencernaan Anda.

Kentang
Pada suhu hangat, bakteri botulism dapat berkembang pada kentang, misal sesaat setelah Anda memasaknya. Jadi, agar tidak ada masalah saat Anda memanaskannya, ada baiknya Anda langsung mendinginkan kentang sesaat setelah memasaknya.

Nasi
Nasi yang belum dimasak menyebarkan jamur yang dapat menyebabkan makanan menjadi beracun. Lalu saat nasi dimasak, jamur itu memang tidak berbahaya lagi. Namun saat Anda membiarkan nasi yang sudah matang dalam suhu ruangan, jamur akan menyebar lagi, sehingga menghasilkan racun yang berbahaya bagi pencernaan, termasuk diare. Memanaskan nasi lagi tidak akan mampu membunuh racun tersebut.

Ayam
Komposisi protein pada ayam matang yang didinginkan akan berubah saat ayam tersebut dipanaskan ulang. Hal ini akan menimbulkan masalah pada pencernaan Anda. Jika Anda ingin memanaskan ayam, pastikan Anda memasaknya dengan benar-benar matang.

*****

Nah, daripada menyebabkan masalah pada pencernaan Anda dan keluarga, lebih baik makanan tersebut tidak dipanaskan ulang ya, Ladies.